Final_Project
#17406
TA/JUR.T.KIMIA 011 DIN l 2023 ISBN:20.614.006

Subjects:TEKNIK KIMIA Penelitian

    NTERPRETASI SENYAWA-SENYAWA PENYUSUN PRODUK CAIR HASIL PIROLISIS MINYAK PELUMAS BEKAS BERBANTUKAN GELOMBANG MIKRO DAN KARBON AKTIF DARI BATUBARA LIGNIT DENGAN METODE GAS CHROMATOGRAPHY-MASS SPECTROMETRY --

    DINA PUTRI OCTAVIANI / / /
    Samarinda 2023
    xii;49 h;ilus ;29 cm Bahasa:Ind

    ABSTRAK
    Pirolisis adalah dekomposisi termal untuk mengekstrak minyak cair, bahan
    bakar gas dan limbah minyak. Produk cair hasil pirolisis yang dianalisa ini berupa
    senyawa-senyawa rantai pendek yang dihasilkan dari proses pemecahan rantai
    panjang minyak pelumas bekas. Produk pirolisis yang dapat dihasilkan adalah
    fraksi kerosin dengan panjang rantai hidrokarbon ????10 ? ????14. Tujuan penelitian
    adalah untuk menganalisa senyawa-senyawa dalam produk pirolisis minyak
    pelumas bekas berbantukan gelombang mikro dan karbon aktif dari batubara lignit
    menggunakan GC-MS. Pada penelitian ini dilakukan Analisa menggunakan GC-
    MS menggunakan 16 data dari penelitian tentang optimasi yang telah dilakukan
    sebelumnya. Berdasarkan penelitian ini dapat dibuktikan bahwa ketika proses
    pirolisis berlangsung telah terjadi perengkahan rantai panjang hidrokarbon pada
    minyak pelumas bekas menjadi hidrokarbon dengan rantai yang lebih pendek
    dibuktikan dengan panjang rantai karbon hasil pirolisis mengandung fraksi ringan
    ( ????7 ? ????15) rata-rata diatas 40%. Struktur senyawa hasil pirolisis minyak pelumas
    bekas cenderung berjenis parafin dengan rata-rata kandungan senyawa parafin
    diatas 40%. Sedangkan sisanya berjenis iso-parafin, sikloparafin, olefin, dan
    aromatik. Hasil Interpretasi analisa dengan GC-MS menunjukan kesesuaian pola
    fragmentasi senyawa target dengan pola fragmentasi library pada tingkat similaritas
    indeks diatas 90%.

    ABSTRACT
    Pyrolysis is thermal decomposition to extract liquid oil, gaseous fuel and waste
    oil. The liquid product resulting from pyrolysis being analyzed is in the form of
    short-chain compounds resulting from the long-chain breakdown process of used
    lubricating oil. The pyrolysis product that can be produced is the kerosene fraction
    with long hydrocarbon chains ????10 ? ????14. The aim of the research is to analyze the
    compounds in the microwave-assisted pyrolysis products of used lubricating oil and
    activated carbon from lignite coal using GC-MS. In this study, analysis was carried
    out using GC-MS using 16 data from the researches on optimization that had been
    carried out previously. Based on these researches, it can be proven that during the
    pyrolysis process there has been cracking of long-chain hydrocarbons in used
    lubricating oil into shorter-chain hydrocarbons, as evidenced by the length of the
    carbon chain produced by pyrolysis containing a light fraction (????7 ? ????15) on
    average above 40%. The structure of the compounds resulting from the pyrolysis of
    used lubricating oil tends to be paraffin type with an average paraffin content of
    above 40%. While the rest were iso-paraffins, cycloparaffins, olefins, and
    aromatics. Interpretation of the results of the analysis with GC-MS showed the
    suitability of the fragmentation pattern of the target compound with the
    fragmentation pattern of the library at a similarity index level above 90%.