#16735
TA/TMA 006 RAH p 2023 ISBN:20610008
Subjects:Teknik Mesin Alat Berat System lubrication engine
PREVENTIVE MAINTENANCE PADA SYSTEM LUBRICATION ENGINE SSA12V140E-3 WA 800-3 --Ed. 1
RAHMADANI NUR SAKTI / / /Politeknik Negeri Samarinda Samarinda 2023
xii., 44 hlm., 20x29 cm., ilus. Bahasa:Ind
PREEVENTIVE MAINTENANCE PADA SYSTEM
LUBRICATION ENGINE SSA12V140E-3 WA 800-3
Nama : Rahmadani Nur Sakti
NIM:20610008
Dosen Pembimbing 1 : Muhammad Taufik, ST.,MS.i
Dosen Pembimbing 2 : Ir. Baso Cante, ST.,MT
ABSTRAK
Pemeliharaan dan perbaikan alat-alat berat yang dilaksanakan dengan baik
nantinya akan berdampak positif terhadap pencapaian target jumlah hasil pekerjaan.
Oleh karena itu perusahaan harus mampu melakukan perawatan dan perbaikan alat
berat seperti melakukan pengecekan atau pemeriksaan, perbaikan dan penggantian
kerusakan-kerusakan pada bagian spareparts yang terdapat pada alat-alat berat.
Preventive Maintenance atau kadang disebut juga Preventative Maintenance adalah
jenis Maintenance yang dilakukan untuk mencegah terjadinya kerusakan pada
mesin selama operasi berlangsung. Contoh Preventive maintenance adalah
melakukan penjadwalan untuk pengecekan (inspection) dan pembersihan
(cleaning) atau pergantian suku cadang secara rutin dan berkala
Tujuannya dari Preventive Maintenance untuk kesiapan alat beroperasi
tinggi, mengurangi biaya perawatan dan mengembalikan performa alat ke dalam
performa prima
Metode yang digunakan adalah Studi pustaka untuk proses pengumpulan
data yang berasal dari beberapa buku –buku pendukung yang ada dan terkait dengan
proses pengerjaan tugas akhir ini. Observasi lapangan untuk proses penamatan
langsung pada benda kerja.
Kata Kunci : Preventive Maintenance, System Lubrication, Engine SSA12V140E-
3,WA 800-3