Final_Project
#16466
TA/DESAIN PRODUK 004 ROS l 2022 ISBN:19.616.053

Subjects:desain produk LAMPU STAND DARI LIMBAH KAYU PINUS

    LAMPU STAND DARI LIMBAH KAYU PINUS,ULIN,PELEPAH KELAPA SAWIT DAN ULAP DOYO --Ed. 1

    ROSYID FITRIYANTO / / /
    Politeknik Negeri Samarinda Samarinda 2022
    vi., - hlm., 20x29 cm., ilus. Bahasa:Ind

    LAMPU STAND DARI LIMBAH KAYU PINUS,ULIN,PELEPAH KELAPA SAWIT DAN ULAP DOYO




    Nama Mahasiswa : Rosyid Fitriyanto
    Nim : 19616053
    Dosen Pembimbig 1 : Dita Andansari, ST., M.Ds.
    Dosen Pembimbig 2 : Andi Farid H, ST., MSn., MT

    ABSTRAK


    Lampu stand adalah bentuk furnitur yang digunakan untuk menerangi ruangan atau menambah keindahan ruangan. Dalam sebuah Lampu stand memiliki beberapa fitur yang memberikan kenyamanan bagi penggunanya saat bekerja seperti kemudahan dalam penggunaan. Dengan pemanfaatan limbah sebagai bahan dasar dari pembuatan lampu stand , dapat membantu mengatasi permasalahan limbah pelepah kelapa sawit, ulap doyo, kayu pinus, dan ulin. Lampu stand ini dapat menjadi salah satu cara untuk mengenalkan budaya Kalimantan Timur ke masyarakat luas, penggabungan beberapa material menjadi satu produk akan menjadikan produk tersebut terlihat indah dengan menggunakan gaya desain eklektik yaitu penggabungan dari modern dan etnik, karena lampu ini menggunakan sensor gerak dan dapat di aplikasikan dengan menggunakan handphone. Melalui metode perancangan menurut Vinod Goel, yang diawali dengan perumusan masalah, tinjauan pustaka, analisis data, analisis desain, pengembangan alternatif desain serta desain akhir yang meliputi gambar teknik, 3D modelling, prototype, portfolio dan poster. Dengan metode tersebut ditemukan hasil sebuah rancangan lampu stand berbahan limbah kayu pinus,ulin, pelepah kelap sawit, dan ulap doyo yang dapat memberikan kenyamanan dan keindahan kepada pengguna.

    Kata Kunci : Lampu, Limbah, Budaya, Kayu, Ulap Doyo









    STAND LIGHTS FROM WASTE PINE WOOD, IRON WOOD, OIL PALM FRONDS AND DOYO


    Student Name : Rosyid Fitriyanto
    Reg Number : 19616053
    Supervisor 1 : Dita Andansari, ST., M.Ds.
    Supervisor 2 : Andi Farid H, ST., MSn., MT


    ABSTRACT


    Stand lights are a form of furniture that is used to illuminate a room or add to the beauty of the room. In a lamp stand has several features that provide comfort for users while working such as ease of use. By utilizing waste as the basic material for making lamp stands, it can help overcome the problem of waste from oil palm fronds, ulap doyo, pine wood, and ironwood. This stand lamp can be a way to introduce East Kalimantan culture to the wider community, combining several materials into one product will make the product look beautiful using an eclectic design style that is a combination of modern and ethnic, because this lamp uses motion sensors and can be adjusted. apply using a cell phone. Through the design method according to Vinod Goel, which begins with problem formulation, literature review, data analysis, design analysis, development of design alternatives and the final design which includes technical drawings, 3D modeling, prototypes, portfolios and posters. With this method, the results of a lamp stand design made from waste wood of pine, ironwood, palm fronds, and doyo ulap were found that can provide comfort and beauty to the user.

    Keywords:Lamp,Waste,Culture,Wood,Ulap Doyo