Skripsi
#13228
SKR/TI MULTIMEDIA 069 ANG r 2020 ISBN:16665057

Subjects:Multimedia METODE K-MEANS CLUSTERING

    REKOMENDASI JUMLAH CLUSTER TERBAIK PADA PENGELOMPOKKAN DAERAH DEMAM BERDARAH DI KOTA SAMARINDA MENGGUNAKAN METODE K-MEANS --Ed. 1

    Anggi Dwi Chandra / / /
    Politeknik Negeri Samarinda samarinda 2020
    xiii; 102 hlm.; 21x29 cm.; ilus.; CD. Bahasa:Ind

    ABSTRAK
    Demam Berdarah merupakan salah satu jenis penyakit menular yang terdapat di
    wilayah tropis maupun subtropis, sarana penularan demam berdarah sendiri berasal
    dari gigitan nyamuk Aedes aegypti dan Aedes albocpictus. Demam Berdarah
    menjadi momok yang menakutkan karena penularannya dapat berlangsung cepat
    dalam suatu wilayah. Bahkan dalam satu bulan, jumlah kasus pada wilayah
    endemik bisa mencapai puluhan manusia yang terinfeksi. Penelitian ini bertujuan
    untuk dapat menentukan rekomendasi jumlah cluster terbaik pada data demam
    berdarah Kota Samarinda dan untuk mengetahui daerah yang memiliki karakteristik
    mirip dalam penyebaran demam berdarah. Pada penelitian ini, pengelompokan data
    dilakukan dengan menggunakan metode K-Means Clustering berdasarkan kriteria
    yang ditentukan untuk mengelompokkan daerah demam berdarah yang selanjutnya
    disebut cluster. Proses pengelompokan dimulai dengan menentukan banyaknya
    jumlah cluster yang akan dibentuk. Ada banyak cara dalam menentukan jumlah
    cluster salah satunya metode Elbow, penentuan metode ini dapat dilihat dari grafik
    Sum Square Error dari beberapa jumlah cluster dan membentuk siku pada suatu
    titik. Berdasarkan hasil analisis dari pengelompokkan data demam berdarah tahun
    2017 dan 2018 menggunakan metode Elbow. Hasil cluster terbaik yang
    direkomendasikan keduanya adalah dua cluster. Hasil clustering data demam
    berdarah tahun 2017, yaitu cluster 1 (Samarinda Ulu, Samarinda Utara, dan Sungai
    Kunjang) dan cluster 2 (Loa Janan Ilir, Palaran, Samarinda Ilir, Samarinda Kota,
    Samarinda Seberang, Sambutan, dan Sungai Pinang) sedangkan hasil clustering
    data demam berdarah tahun 2018, yaitu cluster 1 (Samarinda Ulu, Samarinda Utara,
    dan Sungai Pinang) dan cluster 2 (Loa Janan Ilir, Palaran, Samarinda Ilir,
    Samarinda Kota, Samarinda Seberang, Sambutan, dan Sungai Kunjang).
    Kata kunci : Demam Berdarah, K-Means, Elbow
    ABSTRACT
    Dengue fever is a type of infectious disease found in tropical and subtropical
    regions, the means of transmitting dengue fever itself comes from the bites of Aedes
    aegypti and Aedes albocpictus mosquitoes. Dengue fever is a frightening specter
    because transmission can occur quickly in an area. Even in one month, the number
    of cases in endemic areas can reach tens of infected humans. This study aims to
    determine the recommendation for the best number of clusters in the dengue fever
    data in Samarinda City and to find out areas that have similar characteristics in
    the spread of dengue fever. In this study, data grouping was carried out using the
    K-Means Clustering method based on defined criteria to group dengue fever areas,
    hereinafter referred to as clusters. The grouping process begins by determining the
    number of clusters to be formed. There are many ways to determine the number of
    clusters, one of which is the Elbow method, the determination of this method can
    be seen from the Sum Square Error graph of some number of clusters and forms an
    elbow at a point. Based on the results of the analysis from grouping dengue fever
    data in 2017 and 2018 using the Elbow method. The best recommended cluster
    results are two clusters. The results of clustering data on dengue fever in 2017,
    namely cluster 1 (Samarinda Ulu, Samarinda Utara, and Sungai Kunjang) and
    cluster 2 (Loa Janan Ilir, Palaran, Samarinda Ilir, Samarinda Kota, Samarinda
    Seberang, Sambutan, and Sungai Pinang) while the clustering results dengue fever
    data for 2018, namely cluster 1 (Samarinda Ulu,Samarinda Utara, and Sungai
    Pinang) and cluster 2 (Loa Janan Ilir, Palaran, Samarinda Ilir, Samarinda Kota,
    Samarinda Seberang, Sambutan, and Sungai Kunjang).
    Keywords: Dengue Fever, K-Means, Elbow