Final_Project
#12356
TA/AK 085 NOP p 2020 ISBN:17621002

Subjects:Akuntansi Penelitian

    “Penilaian Kinerja Keuangan dengan Metode Rasio Keuangan pada PT Ace Hardware, Tbk Periode 2015-2019 --

    Nopiatun Numpri Sopiah / / /
    samarinda 2020
    120 hlm;ilus;25 cm. Bahasa:Ind

    ABSTRAK
    Nopiatun Numpri Sopiah, 2020. Penilaian Kinerja Keuangan dengan Metode Rasio
    Keuangan pada PT Ace Hardware Indonesia, Tbk Periode 2015-2019. Dibawah
    bimbing Bapak Aris Tri Cahyono, S.E., M.SA.,Ak dan Bapak Chottam, S.E., M.Si.
    Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menilai kinerja keuangan pada PT Ace
    Hardware Indonesia, Tbk dengan cara menganalisis Laporan Keuangan selama lima
    tahun, yaitu dari tahun 2015 sampai dengan tahun 2019 menggunakan rasio keuangan.
    Rasio yang digunakan yaitu: (1) Rasio Likuiditas dihitung berdasarkan Current Ratio,
    Quick Ratio dan Cash Ratio (2) Rasio Solvabilitas dihitung berdasarkan Debt to Equity
    Ratio, Debt to Assets Ratio dan Long term Debt to Equity Ratio (3) Rasio Aktivitas
    dihitung berdasarkan Fixed Assets Turnover, Receivable Turnover, Total Assets
    Turnover dan Working Capital Turnover (4) Rasio Profitabilitas berdasarkan Return on
    Equity dan Return on Assets. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rasio keuangan
    untuk menilai kinerja keuangan pada PT Ace Hardware Indonesia, Tbk mengalami
    peningkatan dari tahun ke tahun dengan laba rugi pada PT Ace Hardware Indonesia,
    Tbk yaitu pada tahun 2015 sebesar 591.827.330.489,- pada tahun 2016 sebesar
    706.150.082.276,- pada tahun 2017 sebesar 780.686.814.661,- kemudian pada tahun
    2018 sebesar 976.273.356.597,- dan pada tahun 2019 sebesar 1.036.610.556.510,-
    Kata kunci: Likuiditas, Solvabilitas, Aktivitas, dan Profitabilitas