Skripsi
#11867
SKRIPSI/TE 042 ZUL a 2019 ISBN:15 642 007

Subjects:Teknik Elektro Teknik Elektro

    ANALISIS SISTEM KERJA LIGHTNING ARRESTER SEBAGAI PENGAMAN TEGANGAN LEBIH PADA TRANSFORMATOR UNIT 1 GI TENGKAWANG --Ed. 1

    Zulfadli Alfathur Rachman / / /
    Politeknik Negeri Samarinda Samarinda 2019
    xiv; 57 hlm.; 29x21cm.; CD Bahasa:Ind

    ABSTRAK
    Zulfadli Alfathur Rachman Pembimbing :
    15 642 007 I. Toyib, ST., MT
    Program Studi Teknik Listrik D-IV II. Ir. Bustani., MT
    Analisis Sistem Kerja Lightning Arrester sebagai Pengaman Tegangan Lebih
    Pada Transformator unit 1 GI Tengkawang
    Abstrak, Gardu Induk (GI) merupakan bagian terpenting dari sistem penyaluran tenaga
    listrik, dimana proses pengoperasian, penyaluran, pengawasan dan komunikasi pada
    pendistribusian tenaga listrik berlangsung di dalamnya. Transformator yang meupakan
    bagian terpenting pada GI tentunya memerlukan perlindungan khusus dari gangguan
    tegangan lebih, terutama dari surja petir. Untuk menjaga transformator dari gangguan
    tersebut digunakan Lightning Arrester (LA) sebagai peredam yang mengalirkan surja
    petir ke tanah sebelum mengenai terminal transformator. Pada transformator unit 1 GI
    Tengkawang LA yang terpasang berjarak 3 meter dari transformator, dengan arus
    pelepasan sebesar 3,35 kA dan tegangan kecuraman gelombang tertinggi yang tiba pada
    transformator sebesar 597 kV. Hasil tersebut diperoleh dengan nilai kecuraman
    gelombang yang datang sebesar 1000 kV/?s dan lebih rendah dari nilai BIL transformator
    dan LA. Sehingga perlindungan untuk transformator terhadap tegangan lebih surja petir
    sdah tergolong baik, serta semakin jauh jarak antara LA dengan transformator maka
    semakin besar tegangan yang tiba pada transformator.
    Kaca kunci : Lightning Arrester, Tegangan Lebih Surja.
    vi
    ABSTRACT
    Zulfadli Alfathur Rachman Supervisors :
    15 642 007 I. Toyib, ST., MT
    D-IV Electrical Engineering Study Program II. Ir. Bustani, MT
    Analysis of Lightning Arrester as Overvoltage Protection on Transformer Unit 1
    Tengkawang Substation
    Abstract, The substation (GI) is the most important part of the electricity distribution
    system, where the process of operation, distribution, supervision and communication of the
    distribution of electricity are processed in it. Transformers which are the most important
    part of GIs certainly require special protection from overvoltage, especially from lightning
    surges. To protect the transformer from such disturbances, Lightning Arrester (LA) is used
    as a damper that supplies lightning surges to the ground before hitting the transformer
    terminals. The transformer unit 1 GI Tengakwang, LA installed 3 meters from the
    transformer, the discharge current is 3.35 kA and the highest wave steepness that arrives
    at the transformer is 597 kV. The results were obtained with the value of the incoming wave
    steepness of 1000 kV / ?s and lower than the transformer and LA BIL values. So that the
    protection for the transformer against lightning surges over voltage has been classified as
    good, and the further the distance between LA and the transformer, the greater the voltage
    that arrives at the transformer.
    Keywords: Lightning Arrester, Lightning Overvoltage.