Final_Project
#10062
TA/TMA 023 PRA s 2018 ISBN: 15 610 078

Subjects:Alat Berat Alat Berat

    STUDI KERUSAKAN KOMPONEN LUBRICATION SYSTEM PADA ENGINE C7 CATERPILLAR --

    PRAMORDYA TIRTARISA TEGUH / / /
    POLNES Samarinda 2018
    vii;91 hlm.;15x22 cm.;ilus.;CD Bahasa:Ind

    ABSTRAK
    Pramordya Tirtariasa Teguh 2018. “Studi Kerusakan Komponen Lubrication System pada Engine C7 Caterpillar”. Tugas Akhir Teknik Alat Berat Diploma III Politeknik Negeri Samarinda.Pelumasan dapat diartikan sebagai pemberian bahan pelumas pada suatu engine dengan bertujuan untuk mencegah kontak langsung (persinggungan) antara permukaan yang bergerak.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui permasalahan yang terjadi terhadap komponen lubrication system, sehingga perlakuan pada lubrication system lebih baik guna optimalisasi operasi engine dalam proses industri. Penelitian ini dilakukan untuk mendapatkan data-data guna mengetahui penyebab kerusakan komponen lubrication system pada engine C7 Caterpillar. Ada beberapa langkah yang dilakukan meliputi: pembongkaran, visual inspection, pengukuran dan pengetesan kebocoran serta pemasangan kembali komponen lubrication system.Hasil penelitian ini menunjukkan: oil pump mengalami kerusakan atau keausan contact stress fatigue pada houshing oil pump.Kondisi oil cooler masih dapat digunakan. Dari hasil pengujian kebocoran tidak ditemukan adanya kebocoran pada oil cooler. Element oil filter terdapat kotoran dan partikel asing.Pada pengukuran spring pada bypass valve mengalami penurunan gaya tekan. Maka didapatkan bahwa engine mengalami low oil pressure.
    Kata kunci :, Lubrication system, Low oil pressure, Oli, engine, Caterpillar